Bupati Kubu Raya Ikuti Workshop Rencana Aksi Pengelolaan Koridor Bekantan

Kubu Raya - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan menghadiri Workshop Rencana Aksi Pengelolaan Koridor Bekantan di Lanskap Kubu di Gardenia Resort and SPA pada Senin (27/9).

Kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut surat Direktur JARI Indonesia Borneo Barat perihal Permohonan Fasilitasi Workshop Rencana Aksi Pengelolaan Koridor Bekantan di Lanskap Kubu. Adapun tujuan kegiatan tersebut yaitu menyusun rencana aksi pengelolaan koridor bekantan di Lanskap Kubu dan komitmen bersama dalam pengelolaan koridor bekantan Lanskap Kubu.

"Nantinya sistem informasi ini diupayakan akan masuk ke sistem Geospasial, karena Pemerintah Kabupaten Kubu Raya sangat berkepentingan karena tidak hanya terkait habitat saja namun juga dampaknya," ujar bupati Kubu Raya saat ditemui di akhir kegiatan.

Dalam kegiatan turut dihadiri oleh Balai Konservasi SUmber Daya Alam Kalbar, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Prov Kalbar, Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah Kubu Raya, UPT KPH Kubu Raya, Tim Geo Spasial Kubu Raya, PT. Kandelia Alam, PT. Wana Subur Lestari, PT. Ekosistem Khatulistiwa, PT. Bina Silva Nusa, dan USAID-SEGAR, serta tamu undangan.