Pemkab Semarang Bertekad Lepas dari Bayang-bayang Kota Semarang

Jakarta - Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Semarang mengemban amanat dari Bupati Ngesti Nugraha untuk menjadikan daerahnya lebih dikenal melebihi Kota Semarang.

Hal itu coba diwujudkan Plt Kadis Kominfo Kabupaten Semarang Valeanto Soekendro dan jajarannya, saat menjajaki kerjasama layanan informasi publik dengan PT IMQ Multimedia Utama, di Jakarta, Kamis (2/12).

Dirinya mengatakan, selama ini Kabupaten Semarang seolah 'tenggelam' di bawah bayang-bayang Kota Semarang.

"Selama ini orang lebih banyak mengenal Kota Semarang. Jadi lewat kerjasama dengan IMQ melalui layanan informasi publik Antara Digital Media bisa mengangkat nama Kabupaten Semarang dengan potensi-potensinya," ujar Valeanto Soekendro.

Dirinya menambahkan, Kabupaten Semarang memiliki banyak potensi, khususnya pariwisata seperti Kawasan Strategis Nasional (KSN) Candi Borobudur. Selain itu, di Kabupaten Semarang terdapat banyak industri yang didukung konektivitas Jalan Tol Trans Jawa.

Valeanto Soekendro juga berharap ke depan jalinan kerjasama dengan IMQ melalui layanan informasi publik luar ruang (DOOH) ini bisa membantu Pemkab Semarang menangkal berita bohong (hoaks) di masyarakat.

Sementara itu, CEO PT IMQ Multimedia Utama Darmadi yang diwakili Kepala Divisi Sales dan Marketing Teguh Rachmanto mengatakan menyambut positif ketertarikan Pemkab Semarang untuk bekerjasama dengan IMQ.

"Kerjasama dengan Pemkab Semarang ini nantinya dapat semakin memperkuat program Satukan Negeri, sehingga nantinya informasi-informasi yang diterima dapat mencerdaskan bangsa, serta memperkuat persatuan dan kesatuan," pungkasnya.