Tagana Tuntaskan Penyaluran Bantuan Korban Banjir di Aceh Barat

Meulaboh - Taruna Siaga Bencana (Tagana) Kabupaten Aceh Barat, Provinsi Aceh, menuntaskan penyaluran bantuan untuk korban bencana banjir, Kamis (6/8).

Sekjen Tagana Aceh Barat Jamaluddin mengatakan, penyaluran bantuan yang dilakukan oleh Tagana merupakan tindak lanjut penanganan korban terdampak banjir yang sebelumnya dipimpin langsung oleh Bapak Bupati Aceh Barat Ramli MS.

"Penyaluran bantuan kali ini merupakan sisa wilayah kecamatan yang belum selesai disalurkan karena terbentur dengan Idul Adha dan libur bersama. Padahal, bagi kami tidak ada istilah libur atau libur apapun karena itu memang sudah tugas kami dimana pun atau kapanpun," sebut Jamal.

"Jika disalurkan pada hari libur bersama tentunya pemerintahan di kecamatan mungkin ditutup, lagi pula bantuan yang diberikan kepada warga membutuhkan pertanggungjawaban pihak kecamatan," ujarnya.

Adapun daerah yang menerima bantuan yaitu Kecamatan Pante Cereumen, Kecamatan Woyla timur, Kecamatan Woyla Induk, Kecamatan Woyla Barat, Kecamatan Arongan Lambalek, dan sisa tambahan untuk Kecamatan Samatiga dan Kecamatan Johan pahlawan.