Wali Kota Kediri Berikan Arahan Peningkatan SDM dan Kinerja di PDAM Tirta Dhaha

Kediri - Wali Kota Kediri Abdullah Abu Bakar memberikan pengarahan di dalam acara pembinaan motivasi kerja dalam rangka peningkatan sumber daya manusia dan kinerja pada 98 karyawan Perumda Air Minum Tirta Dhaha Kota Kediri, Kamis (12/11).

"Air di Kota Kediri ini mudah didapatkan dan relatif jernih, bersih. Tugas teman-teman yaitu potensi di Perumda Air Minum Tirta Dhaha harus dimanfaatkan dengan baik. Saya ke depan titip pesan bahwa PDAM Tirta Dhaha itu harus dikembangkan terus,” katanya.

Lebih Lanjut, PDAM Tirta Dhaha harus berinovasi dengan membuat air minum kemasan ber-PH tinggi.

“Kemarin saya mengingatkan kepada PDAM kita mesti buat air di dalam kemasan yang ber-PH tinggi. Kita pasti bisa. Dikemas yang baik, cari merk apa yang kira-kira diucapkan enak. Nanti coba bikin dulu sedikit di lab kan dan didiskusikan. Asalkan harganya bersaing, manajemennya dijaga betul, kebersihannya dijaga betul. Itu nanti pasti akan ada nilai lebih dan bisa membesarkan PDAM dan berdampak pada karyawan juga," ujarnya.

Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota Kediri