75 Angkatan Kerja Muda Kota Pekalongan Ikuti Pelatihan dan Sertifikasi TIK

Pekalongan - Balai Pengembangan Sumber Daya Manusia dan Penelitian Komunikasi dan Informatika (BPSDMP Kominfo) Yogyakarta menggelar pelatihan dan sertifikasi bidang teknologi informasi komunIkasi (TIK) berbasis standar kompetensi kerja nasional Indonesia (SKKNI) di Kota Pekalongan.

Kegiatan yang digelar di Hotel Pesona Kota Pekalongan, Senin (21/6), dalam rangka mewujudkan angkatan kerja muda yang berdaya saing di era revolusi industri 4.0.

Sebanyak 75 orang peserta yang mayoritas angkatan kerja muda dari Kota Pekalongan berpartisipasi ikut dalam pelatihan yang digelar selama lima hari yakni 21-25 Juni 2021.

Hadir selaku narasumber, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Pekalongan Yos Rosyidi yang memaparkan materi mengenai "Area Fungsi TIK dan Data Management System".