Lolit Sapi Grati Hibahkan 10 Sapi Pogasi untuk Peternak di Puspo

Pasuruan - Loka Penelitian Sapi Potong (Lolit Sapi) di Kecamatan Grati menghibahkan 10 ekor sapi pogasi (peranakan ongole grati hasil seleksi agrinak) dewasa untuk peternak sapi di Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Hibah sapi pogasi ini merupakan bagian dari kerja sama antara Lolit Sapi di Grati dengan Pemkab Pasuruan, dalam hal ini Dinas Peternakan dan Ketahanan Pangan.

Kepala Lolit Sapi Grati Dicky M.Dikman mengatakan, kerja sama ini sudah ditandatangani sejak beberapa waktu lalu. Dimana dari 10 ekor sapi pogasi yang dihibahkan, terdiri dari 1 ekor jantan dewasa dan 9 ekor betina dewasa. Sapi-sapi ini akan terus dikembangkan hingga jumlahnya terus bertambah 10 ekor bahkan lebih setiap tahunnya.

“Muaranya adalah pengembangan sapi pogasi di wilayah Kabupaten Pasuruan. Kami hibahkan 10 ekor sapi pogasi, yakni 1 jantan dan 9 betina untuk salah satu kelompok peternak sapi di Kecamatan Puspo yang menjadi binaan Dinas Peternakan dan Ketahanan Kabupaten Pasuruan,” kata Dikman, saat ditemui di kantornya, Rabu (30/6).