Pasien COVID-19 Sembuh di Mabar Bertambah 93 Orang

Labuan Bajo - Rilis data Satgas COVID-19 Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada 26 Juli 2021 menyebutkam, pasien COVID-19 yang sembuh berjumlah 93 orang sehingga totalnya menjadi 2.023 orang.

"Dengan penambahan 93 pasien COVID-19 yang sembuh pada hari ini maka total pasien yang sembuh di Manggarai Barat sejak awal pandemi hingga 26 Juli 2021 pukul 18.00 Wita berjumlah 2.023 orang," kata Kepala Dinas Kesehatan Manggarai Barat Paulus Mami, Senin (26/7).

Sementara kasus positif COVID-19, jelas Paulus Mami, bertambah sebanyak 116 orang.

"Sejak ditemukan kasus pertama pada tanggal 30 April 2020 dan hari ini ada penambahan kasus positif COVID-19 sebanyak 68 orang dengan positivity rate 38,8% sehingga totalnya berjumlah 3.672 kasus," ungkapnya.

Kemudian, Paulus Mami menjelaskan, total pasien yang masih diisolasi 1.606 kasus dengan rincian tempat isolasi yakni di RSUD Komodo 34 orang, RS Siloam 11 org, rumah karantina Pemda 20 orang dan yang Isolasi Mandiri sebanyak 1.541 orang.

Terkait pasien yang meninggal untuk hari ini ada penambahan satu orang sehingga total pasien yang meninggal hingfa hari ini berjumlah 43 orang.

Paulus juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu menerapkan protokol 6M.

"Jangan lupa menerapkan protokol kesehatan 6M yaitu menggunakan masker tutup hidung dan mulut (bukan di dagu), selalu mencuci tangan, menjaga jarak minimal 1,5 meter dengan orang lain, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas, dan mengurangi kumpul-kumpul," ujarnya.