Pemkab Wonogiri Susun Masterplan Menuju Smart City

Wonogiri - Pemerintah Kabupaten Wonogiri menggelar Bimbingan Teknis Penyusunan Masterplan Smart City yang rencananya akan digelar dalam empat tahap.

Tahap pertama dilaksanakan selama dua hari, yakni Jumat dan Sabtu (3-4/9) di Ruang Khayangan Kompleks Sekretariat Daerah Kabupaten Wonogiri.

Hadir sebagai narasumber dari dalam kegiatan tersebut Maykada Harjono dari Kemenkominfo dan Andriari Grahitandaru dari Pusat teknologi Informasi dan Komunikasi (PTIK) Balai Pengkajian dan Penerapan Teknologi. Peserta yang hadir dalam kegiatan ini adalah utusan dari organisasi perangkat daerah dan Kecamatan se-Kabupaten Wonogiri.

Wakil Bupati Wonogiri Setyo Sukarno menuturkan bahwa Smart City menjadi salah satu bagian dari Misi Kabupaten Wonogiri, yakni menjadikan masyarakat Wonogiri pintar sekaligus meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui penguatan dan pemantapan kualitas pendidikan berbasis ilmu pengetahuan dan teknologi. Setyo Sukarno berpesan agar peserta dapat berpartisipasi aktif dalam Bimtek Penyusunan Masterplan Smart City ini.

“Dalam pelaksanaan Gerakan menuju Smart City, diperlukan adanya panduan atau Masterplan agar Pemkab Wonogiri mampu mengimplementasikan konsep Smart City sesuai karakter dan potensi yang dimiliki. Karenanya, kami menghimbau kepada peserta Bimbingan teknis untuk dapat mengemukakan ide, gagasan, bertukar pikiran dan pengetahuan demi mewujudkan kabupaten Wonogiri yang cerdas,” terang Setyo Sukarno.