Bupati Buka Muscab IX Gapensi Ngawi 2021

Ngawi - Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono membuka Musyawarah Cabang IX Gabungan Pelaksana Konstruksi Nasional Indonesia (Gapensi) Kabupaten Ngawi Tahun 2021, di Covention Hall Kurnia, Selasa (28/9), dengan tema "Membangun Kebersamaan di Masa Tidak Menentu untuk Tetap Eksis Mengemban Tugas dan Tanggung Jawab Profesi".

Hadir dalam acara ini, Ketua Badan Pengurus Daerah (BPD) Gapensi Provinsi Jawa Timur Mohammad Syarifudin, Ketua Badan Pengurus Cabang (BPC) Gapensi Kabupaten Ngawi Amar Sunarya, kepala Dinas Perumahan Rakyat, serta anggota Gapensi  Ngawi.

Dalam sambutannya, bupati Ngawi menyampaikan situasi pandemi COVID-19 ini memaksa anggaran daerah yang seharusnya untuk pembangunan infrastruktur sebagian di-refocusing untuk penanganan COVID-19.

“Tentunya hal ini secara tidak langsung akan bedampak terhadap mitra pemerintah atau kontraktor ketika mengerjakan pembangunan infrastruktur,” katanya.

Meskipun demikian, menurut Ony Anwar di tahun 2022 nanti, RKPD telah diproyeksikan untuk anggaran infrastruktur sebanyak 25 persen.

“Disesuaikan dengan postur anggaran, Pemerintah Daerah siap memfasilitasi selama proses bisa dikomunikasikan dengan baik,” lanjutnya.

Bupati Ngawi berharap dengan Muscab ini, akan terpilih ketua dan pengurus yang amanah, profesional serta bisa merangkul semua anggotanya.

Di kesempatan yang sama, Kepala BPD Gapensi Jatim Muhammad Syarifudin mengatakan Gapensi adalah mitra pemerintah serta diharapkan bisa berkontribusi dalam memfasilitasi pembangunan infrastruktur daerah.

“Dengan profesionalisme tentunya hasil karya tersebut bisa dimanfaatkan lebih lama oleh masyarakat di Kabupaten Ngawi,” pungkasnya.