Bupati Demak Minta UMKM Manfaatkan Platform Digital

Demak – Para pelaku UMKM di wilayah Kecamatan Mranggen diharapkan dapat memasarkan produk UMKM melalui platform digital.

Hal tersebut disampaikan Bupati Demak Eisti’anah, pada Pelatihan Kewirausahaan Bagi UKMK Tingkat Kacamatan Mranggen di Aula Kecamatan Mranggen, Kamis (18/11).. Kegiatan yang digagas oleh Kecamatan Mranggen tersebut mengundang 50 orang pelaku UMKM.

Menurutnya, semakin banyak UMKM yang berhasil memasuki ekosistem digital, maka akan semakin banyak pula UMKM yang mampu bersaing dan bertahan di tengah kondisi apapun.

“Manfaatkan platform digital sebagai strategi untuk mempromosikan produk dan memperluas jangkauan pasar,” ujarnya.

Eisti mengatakan, Sektor UMKM merupakan salah satu potensi unggulan yang dijadikan prioritas, karena mampu menggerakkan roda perekonomian daerah.

“UMKM mampu meningkatkan pendapatan rakyat, menurunkan angka kemiskinan, mengurangi jumlah pengangguran, bahkan menyumbang devisa negara," ujarnya.

​​​​​​​Lebih lanjut, pihaknya mengimbau kepada para pelaku UMKM untuk selalu berinovasi dan meningkatkan kreativitas, mulai dari proses produksi hingga pemasaran.