Kasus COVID-19 di Pangkep Capai 18

Pangkep - Kasus positif COVID-19 di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan, mencapai 18 kasus yang dinyatakan positif dengan satu kasus meninggal dan tiga orang dinyatakan sembuh selebihnya dalam perawatan di sejumlah rumah sakit.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Pangkep, Annas Ahmad mengatakan, penambahan dua kasus ini adalah petugas kebersihan Rumah Sakit Batara Siang dan seorang perempuan (76), warga Desa Parenreng, Kecamatan Segeri.

"Saat ini, petugas kebersihan itu telah menjalani isolasi di RSUD Batara Siang Pangkep sejak tujuh hari lalu," katanya di Pangkep, Senin (18/5).

Tenaga kebersihan RS Batara Siang, menurut Annas, merupakan pasien ke-17 dan warga Kelurahan Tumampua, Kecamatan Pangkajene yang sudah dua bulan tidak pulang ke rumah dan melakukan kontak dengan keluarga karena menjalani karantina. Sementara perempuan pasien ke-18 tersebut dinyatakan positif setelah pemeriksaan swab tenggorokan.

"Satu tambahan kasus konfirmasi positif, Perempuan 76 tahun, saat ini telah dirawat di RS Dadi Makassar," paparnya.