Inspektorat Bukittinggi Studi Banding ke Rohul

Rohul – Dalam melakukan manajemen pengawasan intern pemerintah di lingkungan PemkaB Rokan Hulu (Rohul), Inspektorat Daerah Rohul memanfaatkan teknologi informasi di era digitalisasi dalam pelaksanaan pengawasan berbasis elektronik dan aplikasi.

Terobosan dan inovasi Inspektorat Rohul ini menjadi referensi bagi Kota Inspektorat Kota Bukittinggi, Provinsi Sumatera Barat, yang ditandai dengan studi banding, Selasa (7/12).

Kedatangan Inspektorat Bukittinggi ini mendapat sambutan hangat dari Inspektur Inspektorat Daerah Rohul Helfiskar, didampingi Sekretaris Inspektorat Rohul Alireza Ahyu dan para irban dan kasubag Inspektorat Daerah Kabupaten Rokan Hulu.

Dalam studi banding ini, Inspektorat Bukittinggi dipimpin langsung Sekretaris Inspektorat Kota Bukittinggi Tri Yuswita, para irban serta auditor Inspektorat Kota Bukittinggi sebanyak 20 orang.

Sekretaris Inspektorat Kota Bukittinggi Tri Yuswita mengaku selain melakukan studi banding ke Inspektorat Rohul, kunjungan ini juga sebagai ajang silaturahmi antar sesama APIP.

Diakui Tri Yuswita, banyak yang dipelajari Inspektorat Bukittinggi seperti pelaksanaan evaluasi LKJiP pemerintah daerah, penyelesaian tindak lanjut hasil pemeriksaan, manajemen pengawasan.

“Kunjungan ini selain mempererat silaturahmi antar APIP juga saling bertukar informasi. Bagaimana pelaksanaan tugas pengawasan yang dilakukan di masing-masing Inspektorat, serta saling memberikan masukan untuk perbaikan pelaksanaan tugas APIP ke depan,” tuturnya.

Lanjut Tri Yuswita, Inspektorat Kota Bukittinggi memberikan apresiasi yang baik kepada Inspektorat Daerah Kabupaten Rokan Hulu atas sambutan dan diterima dalam pelaksanaan kunjungan studi banding tersebut.

“Banyak hal yang kami peroleh dari hasil kunjungan ini, dengan harapan dapat kami terapkan di tempat kami dalam pelaksanaan tugas APIP kedepan, terutama terkait penerapan tugas berbasis elektronik mulai dari absensi digital (SIAP), Pengelolaan surat masuk dan surat keluar (SIMOL) serta aplikasi Tindak Lanjut (SITI),” harap Tri Yuswita.

Di tempat yang sama, Inspektur Daerah Kabupaten Rokan Hulu Helfiskar mengucapkan terima kasih kepada Inspektorat Bukittinggi yang telah memilih Inspektorat Rohul sebagai tempat studi banding.

Selain studi banding, Helfiskar berharap kunjungan kerja Inspektorat Bukittinggi ini untuk mempererat hubungan antar APIP serta sebagai sharing informasi dan pengalaman dalam pelaksanaan tugas-tugas pengawasan di Inspektorat masing-masing.

”Mudah-mudahan kunjungan ini memberikan nilai tambah dalam perbaikan Inspektorat atau APIP dalam menjalankan kegiatan pengawasan untuk mewujudkan good and clean governance,” harap Helfiskar yang juga Mantan Kabag Hukum Setda Rohul.