Guyub Rukun Layani Warga, Pemkab Batang Lakukan Bedah Rumah

Batang - Sebagai bentuk keguyubrukunan Aparatur Sipil Negara (ASN), Pemerintah Kabupaten Batang melakukan program bedah rumah salah satu warga di Desa Banaran, Kecamatan Banyuputih, Kabupaten Batang, Selasa (14/12).

Bupati Batang Wihaji mengatakan, gotong royong ini juga sekaligus dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Ke-50 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) dengan biaya berasal dari iuran para ASN se-Kabupaten Batang.

"Hari ini kita kerja bakti melakukan bedah rumah salah satu warga Desa Banaran yang suami-istrinya tunanetra dan berprofesi sebagai tukang pijat, yang sejak pandemi COVID-19 pasien yang menggunakan jasanya juga ikut berkurang," jelasnya.

Bupati menjelaskan alasan dilakukan bedah rumah dikarenakan rumah yang ditempati oleh warga tersebut sudah tidak layak huni.

"Hari ini kita bangun dan rapihkan rumahnya, serta kita belikan meubel, perabotan, dan lainnya, termasuk ranjang yang nantinya bisa digunakan untuk pasien pijat," tuturnya.

Bupati berharap, semoga pandemi COVID-19 segera berakhir, sehingga pasien yang berkunjung untuk pijat dapat kembali ramai dan nyaman.

Sementara, Suroso (53), warga Desa Banaran sekaligus pemilik rumah yang di bedah menyampaikan, rumahnya memang kurang layak huni dikarenakan dinding dan kayu sudah banyak yang keropos.

"Alhamdulillah hari ini rumah saya diperbaiki oleh Bupati, Wakil Bupati, dan Bapak Ibu dari Pemkab Batang," ungkapnya.

Suroso menjelaskan, ia beserta istri dan anaknya mulai menempati rumahnya sejak tahun 2019 dan hingga kini rumahnya memang belum pernah diperbaiki sama sekali.

"Semoga ke depan, rumahnya dapat membawa berkah bagi keluarganya," harapnya.

Program bedah rumah dilakukan di dua tempat yang berbeda yaitu di Desa Selopajang Timur, Kecamatan Blado dengan peserta dari Kepala Dinas dan Bagian se-Kabupaten Batang, serta di Desa Banaran, Kecamatan Banyuputih dengan peserta dari Sekretaris Dinas dan Camat se-Kabupaten Batang dengan target pembangunan satu hari selesai.