Pemkot Pekalongan Salurkan 1.650 Sembako ke Disabilitas dan Lansia

Kota Pekalongan - Sebanyak 1.650 paket sembako disalurkan Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Sosial Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DinsosP2KB) setempat kepada para penyandang disabilitas dan lansia, salah satunya yang berada di wilayah Kelurahan Poncol.

Penyaluran bantuan sosial kebutuhan dasar tersebut secara simbolis diserahkan langsung oleh Wakil Wali Kota Pekalongan Salahudin, didampingi Kepala Dinsos-P2KB Kota Pekalongan Yos Rosyidi Sekcam Pekalongan Timur M. Farid, dan Lurah Poncol Tikto Wibowo di Kelurahan Poncol, Selasa (14/12).

Salahudin mengungkapkan bahwa penyaluran bantuan bagi masyarakat tidak bisa hanya difokuskan bagi kalangan umum saja sebab kelompok rentan yaitu disabilitas dan para lansia juga harus diperhatikan kebutuhannya.

“Untuk meringankan beban mereka dan lebih memberikan semangat bagi penyandang disabilitas dan lansia diseluruh Kota Pekalongan kami membagikan ratusan paket sembako,” tutur Salahudin.

Salahudin berharap dengan pemberian bansos tersebut dapat meringankan beban dan meningkatkan rasa syukur. Disamping itu, masyarakat turut mendoakan Kota Pekalongan agar terhindar dari bencana banjir dan rob.

"Kita berharap seluruh masyarakat yang diberikan badan yang normal mensyukuri nikmat dan tetap bisa saling berbagi terhadap sesama. Selain pemberian bantuan sosial,pemerintah juga telah mengupayakan kesejahteraan para disabilitas dan lansia ini melalui kegiatan pelatihan dan memberikan peralatan penunjang kebutuhan mereka agar bisa mandiri dan berdaya,” tegas Salahudin.

Sementara itu, Kepala Dinsos-P2KB Kota Pekalongan Yos Rosyidi menjelaskan,bantuan sosial tersebut merupakan wujud kepedulian Pemkot terhadap lansia dan disabilitas. Yos menyebutkan, adapun bantuan sembako yang diserahkan berupa 7,5 kg beras, 1 kg gula pasir, 2 pack susu sachet, 1 pack teh celup, 2 liter minyak goreng, dan 11 bungkus mi instan.

“Setiap tahun bantuan sosial ini diberikan dua kali, biasanya di semester pertama dan kedua. Namun karena suatu hal tahun ini kami berikan dua kali sekaligus (dirapel). Jadi, tiap lansia maupun disabilitas mendapat dua paket bansos," ungkap Yos.

Lebih lanjut Yos menyebutkan, jumlah lansia dan disabilitas yang disalurkan di seluruh Kota Pekalongan sebanyak 1650 yang terdiri dari 1200 paket untuk lansia dan 450 paket untuk disabilitas.

"Untuk di Kelurahan Poncol ini sebanyak 33 penerima,dimana terdiri dari 19 orang lansia dan untuk disabilitas 14 orang penerima. Setelah penyaluran secara simbolis disini,selanjutkan kami akan menyerahkan bantuan melalui masing-masing kelurahan penerima," tandas Yos.