Polres Pekalongan Kota Mulai Vaksinasi Anak 6-11 Tahun

Kota Pekalongan - Polres Pekalongan Kota menggelar vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun. Vaksinasi dilaksanakan di Mapolres Pekalongan Kota , Kamis (16/12).

Kapolres Pekalongan Kota AKBP Wahyu Rohadi mengungkapkan bahwa,pelaksanaan vaksinasi anak pada hari ini merupakan upaya menindaklanjuti Keputusan Menteri Kesehatan RI bahwa sudah diperbolehkan anak-anak usia 6-11 tahun diberikan vaksinasi.

“Ini langkah awal kita sebelum melaksanakan vaksin serentak untuk masyarakat umum, hari ini kita mulai untuk anak-anak dari anggota personel Polres Pekalongan Kota,” ucap AKBP Wahyu.

AKBP Wahyu menyebutkan,adapun vaksinasi anak yang digelar hari ini,ditargetkan bisa menyasar 200 orang anak usia 6-11 tahun dengan menggunakan vaksinasi jenis Sinovac. Tercatat,hingga pukul 10.30 WIB, pendaftar vaksinasi anak sudah mencapai 55 anak usia 6-11 tahun. Pihaknya berharap, usai pelaksanaan vaksinasi Covid-19 bagi anak-anak anggota Polres Pekalongan Kota, pihaknya tengah koordinasi dengan Pemerintah Kota Pekalongan melalui Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan setempat untuk bisa mengakomodir pelaksanaan vaksinasi bagi seluruh anak-anak usia 6-11 tahun di Kota Pekalongan.

“Kita masih tunggu sampai nanti siang, mudah-mudahan target 200 orang anak bisa tercapai. Untuk anak-anak usia 6-11 tahun dari kalangan masyarakat umum,kita masih koordinasi dengan Kadinkes dan Kadindik untuk bisa mengakomodir sekolah-sekolah untuk bisa kita laksanakan vaksinasi,” tegas AKBP Wahyu.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekalongan, Dr Slamet Budiyanto yang turut meninjau pelaksanaan vaksin anak tersebut menerangkan, berdasarkan Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia (KMK) Nomor HK.01.07./MENKES/6688/2021 tentang Pelaksanaan Vaksinasi COVID-19 bagi Anak Usia 6 sampai dengan 11 Tahun, yang ditandatangani oleh Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin pada 13 Desember 2021, dari keputusan tersebut memang belum semua daerah melaksanakan vaksinasi anak tersebut. Daerah yang sudah masuk kriteria. Vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini dilakukan secara bertahap. Pada tahap pertama, vaksinasi akan dilaksanakan di provinsi dan kabupaten/kota dengan kriteria cakupan vaksinasi masyarakat umum diatas 70 persen dan cakupan vaksinasi lansia di atas 60 persen.

“Alhamdulillah Kota Pekalongan sudah masuk dalam kategori tersebut,sehingga Kota Pekalongan merupakan 1 dari 23 kabupaten/kota yang sudah bisa melaksanakan vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun. Sebenarnya untuk pelaksanaannya diharapkan SK tersebut dikeluarkan yakni per tanggal 14 Desember 2021 sudah bisa dilaksanakan,tergantung kesiapan masing-masing daerah, ” jelas Budi.

Budi mengakui,pelaksanaan vaksinasi anak ini membutuhkan koordinasi antara Pemerintah Kota Pekalongan,dalam hal ini Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan,melibatkan unsur Kemenag Kota Pekalongan, TNI/Polri untuk bersinergi bersama dalam melaksanakan vaksinasi anak usia 6-11 tahun tersebut. Lebih lanjut,pihaknya memaparkan, sesuai arahan dari Pemerintah Pusat bahwa,vaksinasi anak ini bisa dilaksanakan di beberapa tempat diantaranya di satuan pendidikan,sekolah, maupun di lembaga kesejahteraan sosial anak.

“Disini memang beberapa pos pelayanan vaksin bisa dilaksanakan,tergantung dari kesiapan masing-masing fasyankes yang melaksanakan vaksinasi tersebut. Untuk target sasaran anak usia 6-11 tahun di Kota Pekalongan,data jumlah pastinya dari Kemenkes memang belum ada, tetapi karena saat ini sudah bisa dilaksanakan,sebenarnya untuk di Primary Care (P-Care) yang dikembangkan BPJS Kesehatan ini sudah masuk,tetapi di dalam aplikasi Peduli Lindungi untuk laporannya sampai kemarin belum muncul,” beber Budi.

Salah satu peserta vaksinasi anak di Mapolres Pekalongan Kota bernama Devina (11) yang bersekolah di MI Kauman, mengaku pada awalnya memang merasa takut untuk divaksin. Namun,dengan didampingi ibunya, ia tetap memberanikan diri untuk bisa disuntik vaksin.

“Lumayan takut awalnya, agak sakit dikit saat divaksin. Kesini disuruh ayah yang ngasih tahu tadi malam, pas kebetulan libur sekolah juga hari ini. Ternyata setelah divaksin biasa aja sama senang. Nanti mau ngasih tau teman-teman untuk ikut vaksin biar selalu sehat dan pandemi COVID-19 bisa hilang,” pungkasnya.