PMI Mabar Semprot Disinfektan Pada Rumah Ibadah

Labuan Bajo - Palang Merah Indonesia (PMI) berkomitmen untuk terus melakukan penyemprotan disinfektan pada fasilitas umum seperti rumah-rumah ibadah, Jumat (3/7).

Ketua Korps Sukarela (KSR) PMI Manggarai Barat (Mabar)9 Muhammad Syamsul Nurhadi mengatakan, penyemprotan disinfektan ini dilakukan di beberapa masjid Kota Labuan Bajo sebagai persiapan pelaksanaan shalat Jumat serti Masjid Nurul Falaq, Kampung Ujung Labuan Bajo, Masjid Al Taqwa, Kampung Tengah dan Masjid Nurul Syuhada, Kampung Air

"Sebanyak lima orang petugas melakukan penyemprotan disinfektan yang terdiri dari relawan PMI dua orang dan sisanya anggota Komunitas Pemuda Pemudi Kampung Air (PEKA) Labuan Bajo.

"Untuk kegiatan penyemprotan disinfektan di masjid-masjid dalam kota, PMI Mabar selalu bekerjasama dengan saudara-saudara dari Komunitas PEKA. Kita sudah bersama-sama sejak 11 Juni lalu untuk kegiatan yang sama," ungkapnya.

Ditemui di tempat terpisah, Kepala Markas PMI Mabar Bertin Banggur menyampaikan bahwa PMI selalu terbuka kepada siapa saja yang ingin bergabung dan bersama-sama untuk melakukan kegiatan sosial seperti penyemprotan disinfektan dan sosialisasi protokol kesehatan terutama untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kabupaten Manggarai Barat.

Dirinya juga menyampaikan bahwa pada hari ini PMI Kecamatan Sano Nggoang juga melakukan sterilisasi atau penyemprotann disinfektan di Pasar Werang, Kecamatan Sano Nggoang, bersama dengan pemerintah kecamatan untuk persiapan operasional perdana Pasar Werang, setelah sempat ditutup akibat pandemi COVID-19.