Lantik Mewar Jadi Raja Laha, Pj Wali Kota Ambon Titip Enam Hal

Ambon - Muhammad Yasir Mewar resmi dilantik menjadi Kepala Pemerintah (Raja) Negeri Laha, Kecamatanm Teluk Ambon. Pj Wali Kota, Bodewin M. Wattimena menitipkan enam hal penting. Apa saja?

"Karena itu, atas semua yang kita lakukan dihari ini ada beberapa hal yang ingin saya sampaikan kepada Raja yang baru dilantik, Saniri Negeri, Tokoh Adat, Tokoh Masyarkat, dan seluruh pemangku kepentingan beserta dengan seluruh masyarakat, pertama harus menajga kekompakan dan keharmonisan hidup sebagai ‘orang basudara’,”papar Wattimena, di Kantor Negeri Laha, Kamis (5/1).

Kedua, lanjutnya, pelestarian hukum serta ada istiadat yang sampai dengan saat ini masih melekat di negeri ini perlu. Dengan tujuan agar menjadi contoh bagi negeri-negeri adat lainnya yang berada dibawah lingkup Pemerintah Kota (Pemkot) Ambon.

"Pelihara dan melestarikan adat-istiadat dan hukum adat negeri yang masih hidup. Saya akui, mungkin Negeri Laha satu-satunya yang masih memiliki bahasa adat karena itu Negeri ini mahal. harus kita jaga, lindungi, dan pelihara, supaya tatanan ini bisa menjadi bagi seluruh negeri adat di Kota Ambon," ulasnya.

Ketiga, dirinya meminta kepada seluruh Saniri agar melakukan pengawasan sesuai ketentuan peraturan yang berlaku terhadap kinerja Kepala Pemerintahan Negeri (Raja) beserta perangkat Negeri. Keempat, tambahnya, menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban agar negeri ini dan masyarakatnya tetap berada dalam suasana kondusif.

"Mengingat Negeri ini merupakan merupakan bagian wilayah Kota Ambon yang berbatasan langsung dengan Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah. Dan yang kelima, mohon dukungan kapada setiap penyelenggara kebijakan pemerintah dan program nasional yang dilakukan dari tingkat pusat sampai ke daerah," pintanya.

Keenam, dirinya meminta kepada Mewar agar, menjadi pemimpin yang jujur dan adil dalam menyelenggarakan pemerintahan.Olehnya itu, seluruh keputusan yang nantinya akan diambil, harus berdasarkan asas musyawarah mufakat guna mempererat tali silaturahmi

Untuk diketahui, pelantikan Raja Negeri Laha, dihadiri oleh Anggta DPR RI, Sadiyah Uluputy, Sekretaris Daerah (Sekda) Maluku, Sadli Ie, Komandan Lanud Pattimura Kolonel Pnb Tiopan Hutapea, Forkopimda, Latupatti Maluku, Sekretaris Kota (Sekkot) Ambon Agus Ririmasse, Staf Ahli, dan Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lingkup Pemkot setempat.