STAI DDI Pangkep Diharapkan Naik Jadi Institut

Pangkep - Pengurus Besar Darud Da'wah (PB DDI) melantik Abdul Rahman Kambi menjadi Ketua Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) DDI Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan. Diharapkan perguruan tinggi ini dapat meningkatkan statusnya menjadi institut atau universitas. 

 

Bupati Pangkep Syamsuddin Hamid saat mengikuti acara pelantikan secara virtual dari ruang kerjanya, Senin (20/7). mengatakan, STAI DDI selama ini sudah banyak berperan dalam peningkatan mutu pendidik masyarakat.

"Untuk kedepannya diharapkan dapat meningkatkan statusnya menjadi institut, apalagi perguruan tinggi ini sudah banyak mencetak alumni yang sudah bekerja di berbagai bidang terutama di sekolah dan pemerintahan," ujarnya.

Bupati Syamsuddin juga mengingatkan kepada ketua yang baru bahwa protes dan masukan harus diterima, apalagi perguruan tinggi sering ada demonstrasi mahasiswa merupakan hal yang wajar dan harus diterima, karena itu merupakan dinamika organisasi.

 

Sementara itu, Pengurus Besar DDI Andi Syamsul Bahri Andi Galigo menjelaskan, kedepannya peningkatan status STAI diharapkan dapat menjawab peluang pasar di bidang lembaga pendidikan. Lembaga perguruan tinggi ini, dapat berkembang cepat sesuai dengan tingkat kebutuhan masyarakat.