Bupati Aceh Barat Sambut Tim Wasev TMMD Mabes TNI

Meulaboh - Bupati Aceh Barat Ramli MS bersama Unsur Forkopimda menyambut kedatangan Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) dari Mabes TNI AD dalam rangka mengevaluasi pelaksanaan TMMD reguler ke-108 tahun anggaran 2020 di Desa Lango Kecamatan Pante Ceureumen di Aula Makodim 0105 Aceh Barat, Kamis (23/7).

Kegiatan tersebut diawali paparan terkait TMMD di Aceh Barat oleh Dandim 0105 Aceh Barat kepada Tim Wasev.

Bupati Aceh Barat Ramli MS, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Tim Wasev yang telah datang ke Aceh Barat.

"Selamat datang di Aceh Barat, semoga selama selalu dalam keadaan sehat. Alhamdulillah Aceh Barat masih aman dari COVID-19" tutur Ramli.

Bupati Ramli menyampaikan terkait sasaran TMMD, selama dirinya menjabat diusahakan dilaksanakan setiap tahun agar masyarakat mencintai dan berbaur dengan TNI dan pemerintah.

Bupati mengungkapkan, pihaknya memfokuskan program pembangunan di Aceh Barat dimulai dari gampong kemudian dilanjutkan ke kota, salah satu contohnya adalah membangun jalan lingkar ring road.

"Insya Allah kedepan saya tawarkan lagi kepada TNI melaksanakan TMMD untuk membantu membangun jalan di Kecamatan Kaway XVI ke Bubon," tambahnya.

Sementara itu, Ketua Tim Wasev Brigjen TNI Adisura Firdaus Taringan (Wa Asrena Kasad) menyampaikan bahwa dirinya sudah beberapa kali berkunjung ke Aceh.

"Saya datang ke sini sebagai tim pengawas dan evaluasi TMMD" ungkapnya.

Disampaikannya, TMMD rutin dilaksanakan setiap tahun oleh TNI dengan cita-cita bersama membantu kesejahteraan masyarakat dan menjaga kemanunggalan TNI.

"Di sini yang kita inginkan agar TNI dicinta dan mencintai rakyat secara alamiah" imbuhnya.

Terakhir, Brigjen TNI Adisura Firdaus Taringan berpesan, dalam membangun untuk membantu rakyat apa yang telah dibangun harus dipantau dan dievaluasi kembali apakah pembangunan tersebut bermanfaat bagi masyarakat atau tidak.

"Terima kasih atas dukungan Bapak Bupati dan Forkopimda, semoga apa yang kita lakukan memberikan manfaat dan dapat membantu masyarakat," ujarnya.