Disbudpar Buton Gelar Pelatihan Pemandu Wisata Selam

Buton - Pemerintah Kabupaten Buton, melalui Dinas Pariwisata terus menggenjot Sumber Daya Manusia (SDM) sektor pariwisata dengan menggelar pelatihan pemandu wisata selam mulai 21-26 September 2020 di Dave Center, Desa Banabungi Kecamatan Pasarwajo.

Pelaksana tugas (Plt) Dispar Buton Rusdi Nudi mengatakan pelatihan pemandu wisata selam tersebut untuk tingkat advance dan resque driver sebagai kelanjutan dari pelatihan dasar yang telah dilaksanakan tahun lalu.

"Kita sudah mengadakan pelatihan dasar pada tahun lalu dan tahun ini ditingkatkan menjadi pelatihan resque, artinya melatih untuk bisa menyelamatkan orang," katanya Rabu (09/9).

Menurut Rusdi Nudi, kegiatan ini untuk mengembangkan dan menunjang ke pariwisataan di daerah melalui peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) pariwisata.

"Langkah ini diharapkan memberikan kontribusi positif dalam pengembangan destinasi wisata bahari di Kabupaten Buton," tegasnya.