Menkominfo Kunjungan Kerja di Labuan Bajo

Labuan Bajo - Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Jhonny G. Plate melakukan kunjungan kerja ke Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur, pada 24-25 September 2020.

Menkominfo tiba di Bandara Udara Komodo, Labuan Bajo pada pukul 16.45 Wita dengan disambut Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch Dula, Ketua DPRD Mabar Edistasius Endi, Kamis (24/9).

Dari bandara, Menkominfo Jhonny G. Plate langsung meninjau salah satu lokasi pembangunan BTS super wifi di Masjid Desa Gorontalo, Kecamatan Komodo, Manggarai Barat. Labuan Bajo dijadikan pilot project pembangunan BTS super wifi guna menunjang destinasi wisata super prioritas.

Selain itu, kunjungan kerja Menkominfo Jhonny G. Plate ke Labuan Bajo dalam rangka memimpin rapat konsolidasi dengan semua Kepala Dinas Kominfo dari kabupaten/kota se-NTT di Hotel Jayakarta, Labuan Bajo.

Menkominfo diagendakan membuka rapat koordinasi dukungan pembangunan infrastruktur telekomunikasi di wilayah wisata super prioritas Nusa Tenggara Timur pada Jumat (25/9).