Kemenpan-RB Apresiasi Prestasi dan Penghargaan Pemkab Muara Enim

Muara Enim - Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) Republik Indonesia mengapresiasi prestasi dan penghargaan yang diperoleh Kabupaten Muara Enim.

"Prestasi dan penghargaan yang diraih Pemkab Muara Enim sangat baik untuk penyempurnaan SAKIP dan RB di Kabupaten Muara Enim yang berkelanjutan," kata Tim Verifikasi Kemen PAN RB RI Canggih Hangga Wicaksono, Kamis (25/9).

Ditambahkan, selain prestasi dan penghargaan harus didukung tata kelola pemerintah yang baik dalam melayani. hingga akhirnya capain kinerja akan selaras dengan antara target SKPD dan target Bupati.

"Tinggal sekarang ini bagaimanan penerapan yang baik dari prestasi dan penghargaan yang diraih dapat diterapkan dengan baik di masing - masing SKPD," terangnya.

Sementara itu Plt Bupati Muara Enim Juarsah mengungkapkan ada 16 prestasi dan penghargaan diraih Pemkab Muara Enim yang bisa mendukung penyempurnaan SAKIP dan pelaksanaan RB yakni nilai SAKIP nilai BB tahun (2017, 2018, 2019), opini BPK WTP, Piala Adipura 13 kali sejak tahun 2006, Terbaik I Pembina Pemadam Kebakaran tingkat Sumatera Selatan (Sumsel), Terbaik II Pembina Satlinmas tingkat Sumsel, Top 30 Instansi Penyelenggara Pengaduan Publik, Penghargaan WTN dari Kemenhub, dan Juara Pertama TTG tingkat Sumsel.

Kemudian, Piagam Kepatuhan Tinggi dari Ombudsman, Penghargaan Tingkat Kepatuhan Sensus Penduduk tingkat Sumsel, Pangripta Sriwijaya, dan 10 besar Pangripta Nusantara tingkat Kabupaten, AMPL terbaik II tingkat Sumsel, Juara 3 Penyusunan Dokumen Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup tingkat Sumsel.

"Terakhir, The Certificate of Appreciation to Semendo Coffee dalam Indonesia Inevestment and Trade Expo di Davao City Philippines dan Sertifikat untuk Semendo Coffee dalam investment dan Bussiness Forum Exploring Investment Oppurtunities : Indonesian and Philippines," ungkap Plt. Bupati