Wisata Masyarakat di Tengah Surutnya Telaga Gupit

Pringsewu - Surutnya air di Telaga Gupit, Gadingrejo, Pringsewu rupanya membawa berkah tersendiri bagi masyarakat salah satu tempat wisata di Kabupaten Pringsewu, Lampung ini mendadak banyak dikunjungi masyarakat, Minggu (1/11).

Pasalnya, ada panen raya ikan di telaga yang menjadi bagian dari dua desa ini, yakni Mataram dan Tegalsari.

Bahkan, kegiatan yang direncanakan menjadi agenda tahunan di setiap kondisi telaga kering ini, juga dihadiri oleh Wakil Bupati Pringsewu Fauzi.

"Kegiatan ini justru menarik dan memiliki nilai jual. Terbukti pengunjungnya justru banyak saat ada panen ikan di telaga ini, bahkan tidak sedikit ada yang datang dari luar Pringsewu," katanya.

Dikatakan Fauzi, pihaknya nanti akan bekerjasama dengan Pokdarwis setempat untuk menjadikannya sebagai agenda wisata.

"Pemkab Pringsewu akan memberikan bantuan kepada Pokdarwis, misalnya untuk pengadaan bibit ikan untuk ditebar di Telaga Gupit," ujarnya. (*/ Protokol & Komunikasi Pimpinan Pemkab Pringsewu / Anton Hapsara)