Pemkot Kediri Latih 50 Pemuda Jadi Montir Sepeda Ontel

Kediri - Pemerintah Kota Kediri melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, dan Tenaga Kerja (Dinkop UMTK) memberikan pelatihan montir sepeda ontel di LPK Decca Comp & Tecnic dan SMA Al Anwar.

“Kami membekali keterampilan agar mereka bisa mandiri, punya bekal mencari kerja atau malah bisa membuka peluang kerja,” kata Plt Kepala Dinkop UMTK Kota Kediri Bagus Alit, Rabu (11/11).

Bagus mengatakan, pelatihan diikuti 50 orang perserta yang akan berlangsung hingga 20 hari ke depan.

Sementara itu, Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja (PTK) Dinkop UMTK Kota Kediri Basuki mengatakan, pendaftaran dilakukan melalui online.

"Dari formulir yang masuk 170 pendaftar. Kami seleksi yang lolos 50 orang," ujarnya.

Basuki mengatakan, peserta rata-rata memang punya ketertarikan dengan sepeda khususnya sepeda ontel, dan rata-rata dari mereka sebetulnya sudah bisa secara otodidak, namun ada keinginan untuk meningkatkan kemampuannya.