Pemkab Natuna dan Unibraw Kerjasama Pengembangan Mutu SDM

Natuna - Bupati Natuna yang diwakili oleh Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Natuna Hendra Kusuma membuka pertemuan sekaligus menandatangani MOU dengan Universitas Brawijaya Malang tentang Pendidikan, Penelitian, Pengabdian Kepada Masyarakat dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia, Selasa (17/11).

"Kerjasama dengan Universitas Brawijaya Malang merupakan salah satu kebijakan strategis, terutama bagi mengembangkan wawasan, pola pikir serta daya saing sumber daya manusia," katanya.

Pada kesempatan yang sama ketua rombongan/Dosen Fakultas Teknik Universitas Brawijaya Malang, Agung Sugeng Widodo menyampaikan sampai saat ini pihaknya sudah tiga kali menempatkan mahasiswa dari Universitas Brawijaya untuk program Kuliah Kerja Nyata di Kabupaten Natuna.

Rencana kerjasama yang akan direalisasikan pada tahun 2021 mendatang, akan dilakukan pada berbagai program upaya peningkatan SDM yang akan berperan pada beberapa sektor diantara sektor perikanan, pertanian, pariwisata, perdagangan dan pendidikan.

"Adanya dukungan dari OPD terkait, melalui sinergitas program kerja serta peluang pengembangan SDM, sehingga pada gilirannya mampu mendukung pengembangan potensi unggulan daerah," tegasnya. (Pro_Kopim/Sri/Diana)