Pemkab Jayapura dan BPJS Perpanjangan Kerja Sama Jaminan Kesehatan Daerah

[vc_row][vc_column][vc_column_text]SENTANI, jpr - Pemerintah Kabupaten Jayapura berkomitmen melakukan penandatanganan perpanjangan perjanjian kerja sama Jaminan Kesehatan Daerah atau Jamkesda Universal Health Coverage tahun 2021.

Penandatanganan tersebut dilakukan langsung oleh Bupati Jayapura Mathius Awoitauw bersama dengan Kepala Cabang BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Djamal Adriansyah yang berlangsung di ruangan VIP kantor Bupati Jayapura, beberapa waktu yang lalu, Senin (23/11).

Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jayapura, Djamal Adriansyah sangat mengapresiasi atas komitmen Pemerintah Kabupaten Jayapura beserta dinas terkait di daerah yang telah ikut berperan aktif dalam mendukung terselenggaranya program Jaminan Kesehatan Nasional – Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) khususnya di Kabupaten Jayapura.

“Pihaknya pun mengapresiasi langkah konsisten Pemerintah Daerah Kabupaten Jayapura dalam memberikan dukungan secara berkelanjutan terhadap implementasi program JKN-KIS di Kabupaten Jayapura,” jelasnya.

“Dan semoga komitmen Pemkab Jayapura dalam hal ini dapat berlanjut menjadi inspirasi serta motivasi bagi Pemda lainnya yang sudah maupun yang akan melanjutkan Jamkesda di tahun 2021,” tambahnya.[/vc_column_text][/vc_column][/vc_row]