Tinjau Sejumlah TPS, Bupati Ngawi Himbau Terapkan Prokes Ketat

Ngawi - Bupati Ngawi, Budi Sulistyono didampingi Sekretaris Daerah Ngawi, Mokh. Sodiq Triwidiyanto bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Ngawi tinjau sejumlah TPS (Tempat Pemungutan Suara) di Kabupaten Ngawi, Selasa (08/12).

"Dari TPS yang dikunjungi telah melakukan kesiapan dan penerapan protokol kesehatan dengam benar. Semua sudah on the track dan protokol kesehatan juga sudah kita cek, dan semuanya telah memenuhi syarat," katanya.

Dengan penerapan Rrokes yang ketat dalam Pilkada serentak 9 Desember ini merupakan sebagai langkah pencegahan penularan Covid-19.

"Gugus Tugas penanganan Covid -19, terus bergerak bersama Kepala Desa di setiap wilayahnya, untuk menghindari penularan sekaligus tidak menimbulkan kluster baru dalam Pilkada," terangnya. (Kominfo)