Pemkab Ngawi Raih Innovative Government Award "Kabupaten Sangat Inovatif"

Ngawi - Pemerintah Kabupaten Ngawi meraih penghargaan Innovative Goverment Award Kategori Kabupaten Sangat Inovatif dari Kementerian Dalam Negeri diterima langsung Sekretaris Daerah Kabupaten Ngawi, Mokh. Sodiq Triwidiyanto, Jumat (18/12).

Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (BPP) Kemendagri Agus Fatoni mengatakan penghargaan ini diberikan untuk Pemerintah Daerah dengan predikat sangat inovatif dan terinovatif yang berdasarkan pengukuran indeks inovasi daerah tahun 2020 sekaligus apresiasi pemerintah terhadap semangat dan upaya terhadap daerah atas keberhasilannya dalam melaksanakan penyelenggaraan pemerintahannya dengan cara lebih inovatif.

"Dalam pelaksanaan pengukuran indeks inovasi daerah mengikutisertakan 15 dewan juri dari Kementerian serta lembaga terkait, media dan berbagai instansi ataupun lembaga yang memiliki kredibilitas baik lainnya," katanya.

Agus juga mengatakan Kemendagri melalui BPP telah melakukan tahapan penjaringan berupa penginputan data yang dilakukan oleh Pemda terkait penerapan inovasinya di daerah yang dilaksanakan oleh daerah secara online sejak tanggal 14 Mei 2020 melalui aplikasi indeks inovasi daerah Kemendagri, "Aplikasi tersebut dibuat khusus dalam rangka penilaian indeks inovasi daerah dan dapat dilihat secara transparan oleh semua pihak," tuturnya.(Kominfo).