Pemkot Solo Terima KIP Award 2020

Solo - Pemerintah Kota Surakarta menerima penghargaan Keterbukaan Informasi Publik (KIP Award) Tahun 2020, Kamis (17/12).

Ketua Komisi Informasi Provinsi Jawa Tengah Sosiawan memberikan selamat dan apresiasi kepada Kota Surakarta atas prestasinya ini.

"Prestasi ini tidak akan bisa dicapai tanpa adanya komitmen dari kepala daerah beserta jajarannya," ungkapnya.

Sementara itu, Wali Kota Surakarta FX Hadi Rudyatmo menyampaikan dampak dari keterbukaan informasi dirasakan sangat positif dan luar biasa.

Dengan keterbukaan informasi, maka pelayanan pemerintahan dapat dilaksanakan secara efektif dan efisien.

"Penghargaan ini dapat dijadikan dorongan untuk menjadikan pelayanan kepada masyarakat lebih inovatif," jelasnya.