Pemalang - Selain objek wisata Pantai Jaka Tingkir, Desa Nyamplungsari, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, ternyata memiliki potensi lain, yakni beragam makanan olahan yang dibuat dari hasil laut.
Sebut saja trasi, ikan asin, rengginang rasa udang, rebon kering, dan beberapa jenis kerupuk, dengan varian rasa, seperti kerupuk ikan lele, kerupuk bandeng juga kerupuk rumput laut.
Semua makanan olahan ini bisa ditemui di outlet milik Ibu Tarmini dengan label Kasem di Desa Nyamplungsari, Kecamatan Petarukan, maupun di sejumlah mini market dan di Pasar Pagi Pemalang, Pasar Petarukan dan juga Pasar Tangglog.