Pemkab Barut Turunkan Relawan Bantu Korban Banjir Kalsel

Muara Teweh - Pemerintah Kabupaten Barito Utara atas Instruksi Bupati Nomor 1 Tahun 2021 tentang bantuan bencana banjir kepada Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah menurunkan sejumlah relawan dalam rangka memberikan bantuan terhadap bencana banjir yang terjadi di wilayah Kalimantan Selatan Khususnya di wilayah kabupaten terdekat.

Adapun jumlah relawan yang berangkat pada Sabtu malam (16/1) yaitu sebanyak 22 orang dan berangkat dengan membawa sejumlah peralatan seperti truk umum dapur lapangan (Dumlap) tagana, truk tangki, mobil mekanik, mobil patroli, ambulans, pemadam portabel dan sarana penunjang lain.

"Atas instruksi yang telah dikeluarkan Bupati Barito Utara Nomor 1 Tahun 2021 tentang bantuan bencana banjir maka kami menurunkan sejumlah relawan untuk membantu masyarakat yang terdampak di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan terutama di kabupaten Hulu Sungai Tengah," ujar Kepala BPBD Barito Utara Gazali.