Pemkot Pekalongan dan Forkopimda Tinjau Wilayah Terdampak Banjir

Pekalongan - Wakil Wali Kota Pekalongan Afzan Arslan Djunaid meninjau sejumlah wilayah terdampak banjir, Selasa (19/1).

Turut mendampingi Kapolres Pekalongan Kota AKBP M Irwan Susanto, Dandim 0710/Pekalongan Letkol CZI Hamonangan Lumban Toruan, Asisten I Setda Kota Pekalongan Soesilo, Kepala BPBD Kota Pekalongan Saminta, dan Plt Dinsos-P2KB Budiyanto.

Sebagai informasi, jumlah warga terdampak bencana banjir ini sekitar 3.000 KK yang tersebar di wilayah Sampangan, Krapyak, Pesindon, Klego, Bugisan, Panjang Wetan, dan wilayah lainnya dengan jumlah warga yang mengungsi sebanyak 500 orang jiwa.