Pekalongan - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dindukcapil) Kota Pekalongan melakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan PT Pos Indonesia untuk mempermudah dalam pengantaran dokumen kependudukan ke rumah warga.
Kepala Disdukcapil Kota Pekalongan Suciono, Rabu (17/2), menyampaikan bahwa kerja sama ini salah satu inovasi yang dilakukan dalam mewujudkan pelayanan masyarakat yang cepat, mudah, dan gratis.