Pekalongan - Pemerintah Pekalongan melalui Dinas Sosial, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (Dinsos P2KB) setempat akan menggelar Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) 2021. Pendaftaran sendiri dibuka mulai 22 Februari sampai 25 Maret 2021 secara online.
Ketua Pelaksana kegiatan Ahmad Yani saat dikonfirmasi melalui telepon, Rabu (24/2), mengatakan pendaftaran dapat dilakukan secara online di http//bit.ly/daftardutagenre.