Solo - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka meninjau lahan seluas 2,9 hektar di tanah bekas depo Pertamina yang dihibahkan Pemkot Surakarta kepada masyarakat untuk pembangunan Islamic Center Solo.
Peninjauan lapangan ini untuk memastikan persiapan peletakan batu pertama pada Sabtu (6/3). Lokasi Islamic Center berada di Jalan Ahmad Yani Nomor 191, Gilingan, Banjarsari, Kota Surakarta.
"Nanti akan disediakan media centre untuk wartawan saat pelaksanaan peletakan batu pertama. Kita juga siapkan fasikitas protokol kesehatan," kata Gibran.
Dalam kesempatan ini, Gibran berharap pembangunan ini selain untuk beribadah juga mempererat persahabatan Indonesia dan Uni Emirat Arab pun untuk wisata rohani.
Sebelum dihibahkan, lahan yang digunakan untuk membangun Islamic Center ini adalah bekas lahan milik Pertamina.