Pemkot Singkawang Siapkan Personel dan Sarpras Cegah Karhutla

Singkawang - Polres Singkawang menggelar apel Pergelaran Personel dan Sarpras dalam rangka pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kota Singkawang, Selasa (16/3).

Apel yang dilangsungkan di halaman kantor Wali Kota Singkawang diikuti unsur TNI, Polri, Satpol PP, BPBD dan BPKS Kota Singkawang.

Wakil Wali Kota Singkawang Irwan selaku Inspektur apel mengatakan apel ini bertujuan untuk mengecek peralatan, sarana dan prasarana serta kesiapan personel antar stakeholder dalam menghadapi karhutla di wilayah Kota Singkawang.

"Dengan apel ini seluruh stakeholder yang terlibat dapat saling bekerjasama dan siap digerakkan sewaktu-waktu apabila terjadi karhutla," kata Irwan.

Irwan mengatakan pencegahan yang dilakukan sekarang merupakan tanggung jawab bersama guna mencegah terjadinya karhutla.

Upaya yang telah dilakukan, kata Irwan yaitu memberikan edukasi kepada masyarakat melalui tiga pilar Bhabinkamtibmas, Babinsa dan Lurah di setiap kecamatan.

Dihadapan peserta apel, Irwan menekankan beberapa hal dalam pelaksanaan pencegahan karhutla. Pertama, tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa sebagai landasan moral dalam pelaksanaan tugas.

Kedua, lakukan konsolidasi kedalam sebagai alat kontrol baik terhadap keadaan personel maupun peralatan yang dipakai saat bertugas.

Selanjutnya yang ketiga, pelihara semangat kesiapsiagaan yang telah dicapai selama ini, hindari perilaku yang dapat menurunkan kewibawaan sebagai petugas maupun kesatuan.

"Dan keempat, pegang teguh disiplin, hirarki dan loyalitas serta profesionalisme perorangan maupun satuan," ujarnya.

Irwan berharap seluruh stakeholder terkait dapat memanfaatkan momen ini sebagai sarana koordinasi maupun bertukar informasi tentang penanggulangan karhutla di Kota Singkawang.