Pemkot Pekalongan Terus Gencarkan Sosialisasi Prokes 3M

Pekalongan - Pemerintah Kota Pekalongan, Jawa Tengah, terus menggencarkan sosialisasi protokol kesehatan 3M (memakai masker, menjaga jarak, dan mencuci tangan) kepada masyarakat untuk menekan penyebaran COVID-19.

Kepala Seksi Promosi dan Pemberdayaan Kesehatan Dinas Kesehatan Kota Pekalongan Sri Setyaningsih, Kamis (18/3), mengungkapkan bahwa partisipasi masyarakat dalam menerapkan 3M semakin meningkat, apalagi saat diberlakukannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berbasis mikro.