Gibran Tekankan Kebangkitan Ekonomi Surakarta Lewat Perlindungan HKI UMKM

Solo – Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menjadi keynote speaker promosi dan diseminasi kekayaan intelektual dan ekonomi kreatif bagi UMKM di wilayah Solo, Kamis (25/3).

Workshop tersebut dilaksanakan atas kerja sama Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah dengan Pemerintah Kota Surakarta.

Gibran, dalam sambutannya berharap dengan mengadakan kegiatan ini, semua pihak akan mengambil bagian dalam upaya  percepatan pemulihan ekonomi dengan bersinergi dan solidaritas untuk membentuk ekonomi kreatif yang kuat.

“Kota Surakarta sebagai gudang ekonomi kreatif akan segera bangkit kembali. Pelaku ekonomi kreatif perlu mendapatkan perlindungan soal Hak Kekayaan Intelektualnya (HKI). Percepatan pemulihan ekonomi kita kebut dengan percepatan vaksinasi,” tandasnya.

Gibran bercerita soal kasus branding yang tidak segera didaftarkan pada Kemenkumham.

“Jika sudah belajar tentang branding, packaging dan marketing jangan lupa dengan jaminan hukum merk. Akibatnya kita kalah, walaupun sudah terkenal karena ada merk yang sama sudah terdaftar. Makanya harus segera didaftarkan,” ulasnya.

Dikatakan Gibran, di Surakarta pasti tumbuh UMKM baru.

"Akan lebih banyak UMKM yang naik kelas karena percepatan pemulihan ekonomi terlaksana dengan percepatan vaksinasi," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Gibran menyinggung kasus COVID-19 yang sudah melandai di Surakarta, namun tetap perlu kewaspadaan dengan mengutamakan 5M dan memakai masker setidaknya 1,5 tahun ke depan untuk mendukung percepatan recovery ekonomi.