Bupati Ciamis Lantik 25 Pejabat Administrator dan Pengawas

Ciamis - Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melantik dan mengambil sumpah sebanyak 25 Aparatur Sipil Negara (ASN) pada pelantikan tahap kedua  bagi pejabat administrator dan pejabat pengawas di Aula gedung BKPSDM, Kamis (1/4).

Disampaikan Bupati Herdiat, terkait pelaksanaan rotasi pejabat tahap ke-2 yang diambil sumpah pejabat administrator dan pejabat pengawas ini tidak dilaksanakan secara bersamaan.

"Alasannya karena sisanya yang di tahap ke-2 ini menunggu keputusan Gubernur Jawa Barat dan sekaligus menghindari kerumunan, sebagai upaya dalam mempedomani protokol kesehatan, sehingga perlu diberlakukan pembagian tahapan pelantikan," jelasnya.

Dari 25 ASN yang dilantik, jelas Herdiat, di antaranya ada sembilan orang ASN Jabatan Administrator, dan 16 orang ASN pengawas.

Adapun di antaranya pejabat administrator yang dilantik diantaranya yaitu Dody Nardianto Sunaryo menjabat sebagai Sekretaris Inspektorat, Dede Hermawan sebagai Inspektur Pembantu Wilayah III Inspektorat.

Sedangkan untuk jabatan pengawas, salah satu di antaranya yakni, Selamat Taher sebagai Kasubag Bina Mental Spiritual Sekretariat Daerah, Anwar Solehudin Kasubag Kesejahteraan Masyarakat Sekretariat Daerah.

Bupati Herdiat mengungkapkan, pergeseran jabatan merupakan upaya penyegaran melalui promosi jabatan, sekaligus penataan dan pemenuhan formasi jabatan yang diharapkan dapat mewujudkan optimal kinerja pemangku jabatan.

"Sebagai aparatur negara baik itu, PJTP (Pimpinan Jabatan Tinggi Pratama), administrator, fungsional dan pengawas memiliki tugas pokok dan fungsinya masing-masing," ujarnya.

"Diharapkan bisa bekerjasama, berkoordinasi dan berkolaborasi untuk sama-sama mensukseskan visi misi Kabupaten Ciamis yang telah tertuang dalam RPJMD," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut, Herdiat berpesan agar para ASN yang dilantik diharapkan memiliki mental semangat juang yang bagus. Meskipun saat ini di tengah-tengah pandemi COVID-19 yang mengganggu roda pemerintahan, roda ekonomi, pembangunan dan bidang lainnya.

"Saat ini dalam keterbatasan dari sisi anggaran dan pergerakan kita yang harus mempedomani protokol kesehatan. Namun kita harus semangat terus dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.

"Selamat atas dilantik para ASN di tugasnya yang baru. Dengan jabatan baru, saya percaya saudara akan melaksanakan tugas dengan sebaik baiknya," imbuh bupati.

Sementara itu, Kepala BKPSDM Ciamis Yeyet Trisnayati menjelaskan, tujuan pelaksanaan pelantikan tersebut untuk mengisi kekosongan jabatan dan meningkatkan kinerja dan sinergitas kegiatan pemerintahan.