Dinperpa Kota Pekalongan Tingkatkan Produksi dan Kesejahteraan Petani

Pekalongan - Sebagai upaya meningkatkan produksi padi dan kesejahteraan petani, sejumlah upaya dilakukan pemerintah. Tidak hanya pada upaya peningkatan produksi saja, namun juga persiapan sebelum musim tanam.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Bidang Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura , Darsari Resti Artanti dalam kegiatan Focus Group Discussion (FGD) persiapan musim tanam pertama periode April-September, bertempat di Kantor Dinperpa setempat, Senin (12/4).

Kepala Bidang Pertanian, Tanaman Pangan, dan Hortikultura menyampaikan bahwa usaha tani memiliki banyak keterkaitan mulai dari pengairan, permodalan hingga penyerapan hasil padi. Sehingga pihaknya turut menggandeng sejumlah pihak dalam mendukung petani selama masa tanam, salah satunya dengan perbankan dalam menyediakan fasilitas permodalan kredit usaha rakyat (KUR).