Pekalongan - Pemerintah Kota Pekalongan melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kota Pekalongan mulai menyalurkan dana bantuan transport bagi takmir masjid dan mushala untuk periode Januari-April 2021.
Tahun ini sistem penyaluran dana tak secara langsung melainkan melalui rekening milik masjid dan mushala, Selasa (13/4).
Sebanyak 124 masjid dan 127 musala. Untuk tiap masjid peruntukan bantuannya untuk 5 orang yakni 2 orang imam, 1 muadzin, 1 petugas kebersihan, dan 1 pengurus masjid. Untuk musala peruntukkannya 3 orang yakni 1 imam, 1 muadzin, dan 1 petugas kebersihan. Setiap orang masing-masing mendapatkan Rp100 ribu tiap bulannya. Jadi untuk masjid selama 4 bulan dikalikan dengan jumlah 5 orang ditransfer Rp2 juta. Kemudian untuk musala dari 3 orang dikalikan 4 bulan ditransfer sebanyak Rp1,2 juta.