Bupati Aceh Tengah Ikuti Peringatan Hari Otda Secara Virtual

Takengon – Bupati Aceh Tengah Shabela Abubakar didampingi Sekretaris Daerah Subhandhy, dan sejumlah Kepala SKPK serta para camat mengikuti peringatan Hari Otonomi Daerah ke-XXV Tahun 2021 secara virtual, Senin (26/4).

Wakil Presiden Ma’ruf Amin, dalam amanatnya mengatakan bahwa tema peringatan HUT OTDA pada tahun ini sangat tepat, inspiratif dan kontekstual yaitu “Bangun Semangat Kerja dan Tingkatkan Gotong Royong di Masa Pandemi COVID-19, untuk Masyarakat Sehat, Ekonomi Daerah Bangkit dan Indonesia Maju”.

Wapres Ma’ruf juga menilai peringatan Hari Otonomi Daerah saat ini merupakan momentum yang tepat bagi segenap anak bangsa untuk melihat kembali dinamika dan tantangan yang dihadapi pemerintah daerah dimasa yang akan datang.

“Secara filosofis kebijakan otonomi daerah dimaknai sebagai mekanisme penyelenggaraan pemerintah dengan memindahkan locus pemerintahan dari pemerintah pusat kepada pemerintahan daerah disertai pemberian kewenangan khusus untuk mengurus dan mengatur urusan-urusan tertentu secara mandiri,” ujar wapres.

Wapres melanjutkan bahwa penyelenggaraan otda juga bentuk pengakuan pemerintah pusat terhadap kemandirian daerah guna mendekatkan layanan kepada masyarakat, meningkatkan daya saing daerah melalui pemberdayaan masyarakat dan pemerintah daerah dalam rangka mencapai tujuan peningkatan kesejahteraan masyarakat.