Pj Bupati Muara Enim Harap Sinergitas Eksekutif dan Legislatif

Muara Enim - Pj Bupati Muara Enim Nasrun Umar menghadiri Sidang Paripurna ke-II DPRD Kabupaten Muara Enim, Senin (31/5).

Nasrun, dalam sambutannya berharap hambatan-hambatan komunikasi antara eksekutif dan legislatif untuk segera diakhiri.

"Saya bertanggung jawab terhadap jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Muara Enim. Untuk itu mari secara bertanggung jawab untuk melakukan sinergitas yang baik antara eksekutif dan legislatif untuk pembangunan di Kabupaten Muara Enim," ujar Nasrun Umar.

Nasrun mencontohkan, misalnya pada pembahasan LKPJ Bupati Muara Enim tahun 2020 dalam hal pembahasan penajaman LKPJ perlu sinergitas antara eksekutif dan legislatif.

"Untuk itu seluruh OPD yang diminta koordinasi ketat oleh dewan agar langsung dihadiri oleh kepala OPD masing - masing atau tidak mewakilkan, agar ada keselarasan dan kesinambungan antara penyelenggara pemerintahan di Kabupaten Muara Enim," pinta Nasrun Umar.