Kapolres: Bangun Sinergitas untuk Sumbawa Barat yang Lebih Baik

Sumbawa Barat - Kapolres Sumbawa Barat AKBP Herman Suriyono mengajak seluruh komponen untuk saling bersinergi dalam membangun Kabupaten Sumbawa Barat, Provinsi Nusa Tenggara Barat, menjadi lebih baik.

"Karena dengan sinergitas antara masyarakat, pemerintah, TNI dan Polri, semua masalah yang dihadapi di Sumbawa Barat dapat diselesaikan dengan mudah," ujar Kapolres Sumbawa Barat saat kunjungan kerja bersama Ketua Bhayangkari setempat di Kecamatan Seteluk, Taliwang, Senin (16/3).

Kapolres Sumbawa Barat, melalui PS Paur Subbag Humas Bripka Mayadi mengatakan, sinergitas semua pihak harus terus dilakukan dalam membangun Kabupaten Sumbawa Barat agar terciptanya kondusifitas.

"Saat ini kambtibmas di Sumbawa Barat masih dalam keadaan baik, apabila ada keluhan masyarakat segera melapor ke Polsek terdekat agar cepat ditangani dan diselesaikan," ujar kapolres.

Apalagi saat ini, tambahnya, ada virus corona atau COVID-19 yang sudah menjangkiti masyarakat di Tanah Air.

"Diperlukan adanya penanganan dan koordinasi serta sinergitas untuk mencegah penyebaran virus corona, khususnya di Kabupaten Sumbawa Barat.

Selain itu, tambah Kapolres Sumbawa Barat, yakni dalam rangka menyambut pesta demokrasi Pilkada 2020.

"Kita boleh beda pilihan, tetapi hubungan silaturahmi tidak boleh putus," harap kapolres.